Hidupku ada di tangan-Mu
Kau b'ri rancangan yang terindah
Tak hanya yang baik saja
Yang kuterima
Walau tubuhku diremukkan
Walau jiwaku terkoyakkan
Pujianku takkan terhentikan
Roh-Mu yang memb'ri penghiburan
Akan kupikul salibku
Cukuplah kasih setia-Mu
Ku bertahan, Kau kuatku
Teguhkan imanku
Ku mau tetap bersyukur
Senantiasa bersyukur
S'gala yang kualami
Biar kehendak-Mu terjadi
Ku mau tetap bersyukur
Senantiasa bersyukur
Hatiku 'kan bersuka
S'bab hari ini, hari yang terbaik